GEDANGAN (kabarsidoarjo.com)- Menteri Sosial yang juga ketua yayasan pendidikan Khadijah Surabaya Hj Khofifah Indar Parawansa, mengusulkan Naura Kanita Rosada Suseno untuk menjadi nama salah satu ruang perpustakaan di SD Khadijah Wonokromo Surabaya.
Usul yang sekaligus harapan ini, disampaikan Khofifah saat bertandang ke kediaman keluarga alm Hayati Lutfiah di Desa Sawotratap Gesangan Sidoarjo,Selasa (6/1/2015) sore.

“Naura adalah salah satu anak didik saya yang memiliki prestasi gemilang di sekolahan.Kebetulan saat ini ada ruang perpustakaan yang belum memiliki nama, saya usulkan nama Naura sebagai nama perpustakaan itu, ” ujar Khofifah.
Meskipun begitu, Khofifah masih harus meminta persetujuan dari keluarga almarhum untuk penggunaan nama almarhum.
Karena bagaimanapun juga, persetujuan dari pihak keluarga sangat dibutuhkan untuk ide tersebut.
“Kita masih melakukan komunikasi dengan pihak keluarga, ” ungkap Khofifah.
Naura Kanita sendiri, adalah putri Hayati Lutfiah yang turut menjadi korban kecelakaan pesawat Airasia QZ 8501.
Bersama Hayati, Soemamik saeran mertua Hayati, juga menjadi korban pesawat saat hendak bertolak dari Surabaya menuju Singapura, untuk liburan keluarga merayakan tahun baru.
Selain Soemamik dan Hayati, ada pula Djoko Suseno (suami dari Lutfiah), Naura Kanita Rosada Suseno (anak dari Lutfiah) yang berada dalam pesawat yang sama.(Abidin)













