SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Program menekan angka pengangguran, menjadi andalan Cabup Kelana Aprilianto, dalam menggaet massa di Pilkada Sidoarjo 2020.
Hal ini disampaikan Kelana, saat ditemui
selepas konsolidasi dan strategi pemenangan, bersama DPD PAN Sidoarjo, Kamis (17/9/2020).
“Angka pengangguran harus kota entas semaksimal mungkin di Kabupaten Sidoarjo ini. Salah satu upayanya, dengan membuka lebar-lebar lowongan kerja dan menciptakan lapangan kerja mandiri,” ujar Kelana.
Untuk target kemenangan, Kelana enggan menyebutkan secara presentasi.
Namun kemenangan maksimal menurut Kelana, adalah patokan dalam pertarungan Pilkada 2020.
“Setiap ditanya berapa presentase target kemenangan kita, saya selalu tidak menyebutkan angka.Intinya kita menang maksimal dan menang sebesar-besarnya,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, Kelana menyatakan yakin bisa menghimpun kekuatan irisan merah,biru dan irisan hijau.
“Yang jelas kita bisa meraih suara diatas 500 ribu. Karena kekuatan yang kita himpun juga besar,” jelasnya.
Pada konsolidasi ini, selain beberapa anggota Fraksi PAN DPRD Sidoarjo hadir, seluruh pengurus inti DPD PAN dan DPC PAN 18 Kecamatan juga hadir.
“Wes wayahe PAN menang di Pilkada Sidoarjo,” ucap Dzul Himam ketua DPD PAN Sidoarjo. (Abidin)