Sidoarjo (kabarsidoarjo.com) – Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali, lakukan pengecekan sejumlah proyek perbaikan jalan dan proyek botonisasi, Sabtu (15/5/2022).
Dengan mengendarai sepeda angin. Gus Muhdlor sapaan akrab Bupati Sidoarjo, memastikan progres pekerjaan berjalan sesuai dengan perencanaan dan selesai tepat waktu. Sepeti ketika melakukan cek di proyek betonisasi Jalan Wonoayu – Candinegoro di Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo.
Jalan tersebut menghubungkan dua desa yakni, Desa Pagerngumbuk dan Desa Candinegoro. Proyek betonisasi ini masuk program prioritas betonisasi jalan tahun 2022.
“Sidak untuk memastikan pelaksanaan proyek berjalan sesuai jadwal. Tidak ingin pembangunan betonisasi nanti molor. Saya sudah instruksikan ke Dinas PU Bina Marga SDA agar bisa terus memantau 17 proyek betonisasi,” tegas Gus Muhdlor, Sabtu (14/5/2022).
Agenda sidak proyek betonisasi semacam itu, terbiasa dilakukan bupati alumni Fajultas Ilmu (Fisip) Unair, Surabaya ini. Tak hanya pagi, malam-malam dengan naik sepeda angin dilakukannya.
Seperti saat melakukan cek proyek betonisasi jalan di Panjunan – Suko, Desa Masangankulon, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
Ia pun tengah menargetkan, sejumlah proyek jalan. Di antaranya, pemeliharaan jalan sebanyak 68 ruas, betonisasi sebanyak 17 titik, dan pembebasan lahan untuk pembangunan flyover aloha ini tengah dikebut.
“Banyak pekerjaan yang harus segera dituntaskan, mulai betonisasi, flyover aloha, frontage road dan pemeliharaan jalan. Satu persatu dituntaskan. Tahun ini (2022) proyek betonisasi yang sedang dikebut, 17 titik. Dan yang belum masuk program prioritas tahun ini akan dimasukkan di tahun depan,” jelasnya.
Terpisah, Plt. Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Dinas PU Bina Marga dan Sumber Daya Air (PU BM SDA) Rizal Asnan menyampaikan, ada pemeliharaan jalan di wilayah Buduran yang masuk perencanaan tahun ini. Di antaranya, jalan Sidokepung-Buduran (Jalan Industri, dan jalan Banjarkemantren-Sidokepung.
“Dua ruas jalan itu tahun ini sudah masuk dalam target pemeliharaan,” pugkasnya. (Eko Setyawan)