Sidoarjo (Kabarsidoarjo.com) Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Sidoarjo bekerjasama dengan Kementerian Sosial RI menyerahkan bantuan kursi roda kepada tiga warga Sidoarjo.
Bantuan ini atas usulan dari pengurus PDA Sidoarjo ke Kemensos RI atas usulan dari pengurus di tingkat desa yang warganya membutuhkan bantuan berupa kursi roda, Dari usulan yang masuk, Kemensos RI akhirnya mengabulkan bantuan kursi roda tersebut. Dan pada Sabtu (17/09/2022) diserahkan kepada penerima.
Ketua PD Aisyiyah Kabupaten Sidoarjo Siti Zubaidah Syafi’i mengatakan bantuan kursi roda ini merupakan upaya dari PD Aisyiyah dalam rangka melakukan dakwah sosial dari PDA Sendiri.
“Kami mengajukan ke Kementraian Sosial berdasarkan keluhan masyarakat, butuh apa. Masukan dari pengurus, ada tiga orang yang benar benar membutuhkan tiga kursi roda,” kata Siti Zubaidh Syafii.
Dari ketiga penerima bantuan kursi roda tersebut berasal dari masyarakat umum di Sidoarjo. Yang berdasarkan survey lapangan memang benar benar sakit dan membutuhkan kursi roda.
Malah satu dari tiga bantuan kursi roda ini merupakan kursi roda plus yakni bisa untuk dijadikan tempat tidur. Pengajuan bantuannya sendiri tergolong cepat dari pengajuan yang dilakukan yakni berkisar dua Mingguan.
“Kami mengirimkan surat kepada Kemensos untuk bisa membantu warga Sidoarjo yang mengalami kelumpuhan. Alhamdulillah surat kita mendapat respon positif dari Kemensos, yang akhirnya kita diberikan tiga kursi roda untuk membantu warga yang membutuhkan,” tegasnya.
Ketiga warga penerima bantuan kursi roda tersebut yaitu Sri Hajati Griya, warga Candra Mas Pepe, Sedati, penderita kelumpuhan yang setiap minggu melakukan kontrok cek medis ke RSD, Sukanah dari Desa Jiken Kecamatan Tulanga, serta Siti Zulaichah dari Sepanjang Taman.
Secara simbolis, bantuan diberikan Fauzan Amar, staff Mensos bidang hubungan dan kemitraan lembaga luar negeri. Hadir pula para penerima dan keluarga sert para pengurus PD Aisyiyah Sidoarjo.
Fauzan Amar dalam sambutannya menyampaikan jika tiga kursi roda yang diberikan, ada tambahan satu kursi roda dan satu kruk alat bantu jalan yang dihibahkan ke kantor PD Aisyiyah Sidoarjo. Pihaknya berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat.Termasuk kantor PD Aisyiyah Sidoarjo bisa ramah bagi penyandang disabilitas.
“Kita berharap bantuan ini bisa memberi manfaat pada penerima,” katanya. (RED)