• Pedoman Media Siber
  • Susunan Redaksi
  • Hubungi Kami
Minggu, Juni 15, 2025
Advertisement
  • Beranda
  • Seputar Sidoarjo
    • Kabar Warga
    • Politik & Pemerintahan
    • Legislatif
    • Ekonomi
    • Pendidikan & Kebudayaan
    • Peristiwa
    • Hukum & Kriminal
  • Udang & Bandeng
  • Gaya Hidup
    • Kuliner
    • Mode
    • Properti
    • Transportasi
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendapat
  • Tokoh
    • Sosok
    • Figur
  • Kolom
No Result
View All Result
kabarsidoarjo.com
No Result
View All Result
kabarsidoarjo.com
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Ingatkan Pernikahan Dini Jadi Penyebab Anak Stunting

admin by admin
11/11/2023
in Berita Utama, Gaya Hidup, Kesehatan, Seputar Sidoarjo
60 1
Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Ingatkan Pernikahan Dini Jadi Penyebab Anak Stunting
200
SHARES
1.5k
VIEWS
Facebook

SIDOARJO (KABARSIDOARJO.COM) – Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali mengingatkan kepada para millenial Sidoarjo agar tidak terburu-buru menikah sebelum memiliki kesiapan yang matang. Sebab pernikahan dini yang tanpa dilandasi kesiapan menjadi orang tua akan membawa dampak buruk. Diantaranya meningkatnya angka kematian ibu dan bayi, putus sekolah, serta balita stunting.

Kurang pengetahuannya pasangan nikah muda tentang pemenuhan gizi serta perawatan balita jelas membawa dampak pada pertumbuhan yang bisa menjadikan balita stunting. Peringatan itu disampaikan Gus Muhdlor pada acara Jalan Sehat dan Dance Competition Remaja Millenial Cegah Stunting memperingati Hari Kesehatan Nasional/HKN Ke 59 tahun 2023 di gelar di GOR Sidoarjo, Sabtu, (11/11).

BACA JUGA

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

14/06/2025
Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

26/05/2025

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengatakan generasi muda menjadi salah satu penyumbang tingginya angka stunting di Kabupaten Sidoarjo. Penyebabnya pernikahan dini tanpa ada kesiapan yang matang menjadi orang tua nantinya.

“Jangan tergesa-gesa untuk menikah, persiapkan dulu dengan matang agar angka stunting dapat kita tekan dan hal-hal yang tidak kita inginkan dapat kita minimalisir bersama,”sampainya.

Bupati yang akrab dipanggil Gus Muhdlor itu juga mengatakan permasalahan stunting harus dituntaskan bersama. Semua pihak harus bahu membahu menekan angka stunting. Salah satunya dengan memberikan edukasi mencegah stunting kepada generasi muda. Menurutnya keterlibatan generasi muda dalam mencegah stunting sangat diperlukan.

“Mencegah stunting dengan melibatkan generasi muda saat ini sudah mengarah pada promotif agar sekian tahun kedepan generasi-generasi ini menjadi generasi yang bukan hanya sehat tapi juga mampu mencetak dan melahirkan generasi yang jauh lebih gemilang,”ucapnya.

Dalam kesempatan itu Gus Muhdlor juga berpesan kepada generasi muda untuk mengisi kegiatannya dengan hal positif. Menurutnya dengan menyibukkan diri dengan kegiatan-kegiatan yang positif, maka akan menjauhkan dari kegiatan yang tidak bermanfaat.

“Isi harimu dengan hal-hal yang positif, sibukkan harimu dengan kegiatan yang postif karena kalau sudah sibuk dengan kegiatan yang positif, tidak ada waktu lagi melakukan hal-hal yang bersifat negatif,”pesannya.

Gus Muhdlor itu juga berpesan kepada generasi muda Sidoarjo untuk tetap bergerak. Generasi muda harus berani mewarnai pembangunan. Pasalnya sumbangsihnya sangat dibutuhkan oleh Kabupaten Sidoarjo.

“Seperti filosofi air, hidup akan lebih baik kalau kita terus bergerak, akan lebih baik kalau kita bisa mewarnai dan memberikan sumbangsih kepada Kabupaten Sidoarjo,”ucapnya. (ARS)

Tags: Bupati Sidoarjo Mudhlor AliDinkes SidoarjoPemkab Sidoarjo
SendShare80Tweet50
Previous Post

Arzeti Ajak Warga Krian Untuk Menjadi Mitra Dalam Pencegahan Penyakit Tidak Menular

Next Post

Wabup Subandi Tekankan Pelayanan Publik Desa Berbasis Digital

Related Posts

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

14/06/2025

KOTA (KABAR SIDOARJO.COM) - SMP dan MA Dafi Pesantren Al Quran Science Sidoarjo menggelar kegiatan Haflah Akhir As-sanah untuk melepas...

Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

26/05/2025

Sidoarjo(KABARSIDOARJO.COM) Masjid Al Mubarok yang terletak di Desa Kebonsari RT 01 RW 01, Kecamatan Candi, Sidoarjo, secara konsisten mengadakan kajian...

SMK YPM 7 Tarik Gelar Doa Bersama Demi Kelancaran Rehabilitasi Bengkel Sekolah

SMK YPM 7 Tarik Gelar Doa Bersama Demi Kelancaran Rehabilitasi Bengkel Sekolah

23/05/2025

Sidoarjo, Dalam suasana khidmat, SMK YPM 7 Tarik Sidoarjo menggelar doa bersama di depan bengkel praktik sebagai ikhtiar spiritual mendukung...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Pileg 2024: Zadit Taqwa Nyatakan Siap Berpaket dengan Cak Khulaim

Pileg 2024: Zadit Taqwa Nyatakan Siap Berpaket dengan Cak Khulaim

07/08/2022
Berikut Daftar Perbankan Tempat Penukaran Uang Baru Di Sidoarjo

Berikut Daftar Perbankan Tempat Penukaran Uang Baru Di Sidoarjo

19/06/2015
Program KURMA Sidoarjo: Segera Daftar, Ini Batas Waktu dan Syaratnya

Program KURMA Sidoarjo: Segera Daftar, Ini Batas Waktu dan Syaratnya

13/06/2022

Yaskum Tak Masuk Aliran Sesat

15/11/2009
Dari Hobi, Kini Jadi Peternak Burung Murai

Dari Hobi, Kini Jadi Peternak Burung Murai

Tokoh Muda Desak Parkir Berlangganan Di Cabut

Visi-Misi Achmad Sholeh, Fokus Pelayanan Publik

PDAM ‘Delta Tirta’ Sidoarjo Raih Perpamsi Awards

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

DAFI Buktikan Kualitas,60 Santri Hafal 30 juz dalam Haflah Akhirussanah

14/06/2025
Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

Masjid Al Mubarok Kebonsari Gelar Kajian “Ayo Ngaji”Setiap Dua Pekan

26/05/2025
SMK YPM 7 Tarik Gelar Doa Bersama Demi Kelancaran Rehabilitasi Bengkel Sekolah

SMK YPM 7 Tarik Gelar Doa Bersama Demi Kelancaran Rehabilitasi Bengkel Sekolah

23/05/2025
UMSIDA Latih Guru SMA Sidoarjo Buat Media Ajar Digital

UMSIDA Latih Guru SMA Sidoarjo Buat Media Ajar Digital

21/05/2025
  • Pedoman Media Siber
  • Susunan Redaksi
  • Hubungi Kami
Semangat Baru Sidoarjo Maju

© 2022 kabarsidoarjo.com

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Seputar Sidoarjo
    • Kabar Warga
    • Politik & Pemerintahan
    • Legislatif
    • Ekonomi
    • Pendidikan & Kebudayaan
    • Peristiwa
    • Hukum & Kriminal
  • Udang & Bandeng
  • Gaya Hidup
    • Kuliner
    • Mode
    • Properti
    • Transportasi
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendapat
  • Tokoh
    • Sosok
    • Figur
  • Kolom

© 2022 kabarsidoarjo.com

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In