SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Dalam rangka menyongsong Harlah Fatayat NU ke 67 tahun 2017, Pengurus Cabang Fatayat NU Kabupaten Sidoarjo menggelar berbagai kegiatan keorganisasian.
Salah satunya, dengan menggelar lomba Cerdas Cermat Organisasi (CCO) dan Diba’ Rebana yang diikuti18 PAC Fatayat NU se Sidoarjo.

Anita Fudiana Spd SD ketua panitia lomba menerangkan, pada lomba CCO, jumlah peserta sebanyak 18 regu dengan 3 anggota.
Sedangkan untuk lomba Diba’ Rebana, jumlah peserta 16 grup dengan anggota 11 orang. “Kebetulan Kecamatan Wonoayu dan Krembung Absen pada lomba Diba’ Rebana ini,” jelas Anita.
Pemenang dalam lomba ini menurut Anita, akan mendapatkan tropy dan uang pembinaan dari PC Fatayat NU Sidoarjo.
Sementara itu Drs Makrufah ketua Fatayat NU dalam sambutannya menjelaskan, kegiatan ini untuk menggali kemampuan seni dan pengetahuan dari anggota Fatayat.
Sekaligus juga, sebagai tindak lanjut hasil konggres Fatayat sebelumnya.
“Kegiatan ini juga sebagai upaya menguatkan ideologi Aswaja Fatayat, dari pengaruh Ideologi baru yang merongrong Aswaja,” jelas Makrufah.
Sementara itu sebagai puncak Harlah Fatayat ke 67 tahun 2017 ini, perempuan yang memiliki anggota 30 ribu lebih fatayat ini menyatakan, akan digelar pada pekan pertama Mei 2017 sekaligus peresmian kantor PC Fatayat NU Sidoarjo. (Abidin)













