SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Kunjungan kerja Panitia Khusus (Pansus) lumpur Lapindo DPRD Sidoarjo ke Jakarta pada Senin (12/5/2014) hingga Rabu (14/5/2014) pekan lalu, membawa hasil menggembirakan bagi kelanjutan proses ganti rugi korban lumpur di Sidoarjo.
Kunjungan sekaligus konsultasi yang dilakukan Pansus dengan Ketua Dewan Pengarah BPLS yang juga Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, menghasilkan beberapa point positif, terkait langkah pemerintah dalam menuntaskan persoalan ganti rugi tersebut.

Emir Firdaus ketua Pansus Lumpur Lapindo DPRD Sidoarjo menegaskan, langkah yang segera diambil pemerintah untuk penyelesaian tersebut diantaranya dalamm waktu dekat ini akan ada pertemuan antara dewan pengarah BPLS dengan Menkumham, untuk menerbitkan surat peringatan tertulis kepada Minarak Lapindo Jaya.
“Surat peringatan ini, intinya agar Lapindo jaya segera melunasi sisa ganti rugi warga korban lumpur,” tutur Emir Firdaus.
Selain memberikan surat teguran dengan pemberian batas waktu yang terukur itu, dewan pengarah BPLS juga menyiapkan langkah lanjutan agar negara bisa memberikan dana talangan ganti rugi kepada korban lumpur.
“Dengan dana talangan ini, maka negara yang akan meminta ganti rugi langsung kepada Lapindo,” tukas Emir.
Selain langkah-langkah diatas lanjut Emir, pemerintah juga menyiapkan opsi membei tanah warga, agar proses ganti rugi semakin cepat bisa terselesaikan.
“Pada prinsipnya, ketua dewan pengarah sudah memberikan gambaran positif, dari penyelesaian ganti rugi bagi korban Lapindo ini,” ungkap Emir.
Sementara itu selain bertemu dengan dewan pengarah BPLS, pansus lumpur DPRD Sidoarjo juga melakukan pertemuan dengan komisi V DPR RI.
Pertemuan yang dilangsungkan di gedung DPR RI itu, juga membahas langkah-langkah pelunasan ganti rugi korban lumpur.

“Komisi V DPR RI menjanjikan akan memanggil pihka BPLS sekaligus kementrian terkait untuk menindaklanjuti pilihan dana talangan tersebut,” terang H.Sulkan wariono anggota Pansus lumpur yang turut ke Jakarta.
Untuk itu lanjut Sulkan, saat ini pansus lumpur DPRD Sidoarjo akan menunggu proses yang dijanjikan dewan pengarah dan komisi V DPR RI itu, agar bisa menentukan langkah-langkah selanjutnya.
Berikut daftar anggota Pansus lumpur DPRD Sidoarjo yang melakukan konsultasi ke Jakarta.
Emir Firdaus (ketua pansus / FPAN)
Anggota
1. Machmud SE (FPAN)
2. Sulkan Wariono (FPD)
3. Juansari (FPD)
4. Tafta Zaini (FPD)
5. M.Taufik (FPDIP)
6. Mundzir Dwi Ilmiawan (FPDIP)
7. H.Kholik (Wakil ketua dewan / FKB)
8.Usman (FKB)
9.H.Sungkono (FPAN)
10. Unggul Prabowo (Golkar)
11. H.fatkhurozy (FKB). (Adv/Abidin)