SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Sekitar 70 anak Delta Mania berkunjung ke kantor DPC PKB Sidoarjo, yang sekaligus posko utama pemenangan paslon nomor urut 3 Sidoarjo BerSiNar.
Didampingi oleh pengurus Delta Mania Sidoarjo Bakiro, Yoyok dan Nurwak, pendukung Delta Mania ini menyalurkan aspirasi para pecinta bola Sidoarjo, untuk bertekad bulat mendukung pasangan BerSiNar dalam pilkada 9 Desember 2015 mendatang.

Menurut Cak Nurwak, dukungan ini muncul dengan alamiah dikarenakan kedekatan Abah Saiful dengan dunia sepak bola dan Beliau merakyat.
Untuk itu khusus dalam rangka mendukung dan memenangkan pasangan Abah Saiful – Cak Nur, Cak Nurwak telah membentuk gerakan yg tergabung dlm MBS (Masyarakat Bola Sidoarjo, soldier metal).
“MBS nantinya sebagai wadah aktifitas semua pecinta sepak bola di Sidoarjo, untuk memperjuangkan Abah Saiful – Cak Nur dalam pilkada 2015,” jelas Nurwak.
Setelah menyatakan dukungan di DPC PKB Sidoarjo, acara dilanjutkan dengan ramah tamah di RM Fatmawati yang dihadiri oleh Cak Nur Ahmad sebagai Cawabup, Ahmad Amir Aslikhin ketua FPKB DPRD Sidoarjo serta Cak Rojik anggota FPKB yang juga tim sukses dan pecinta bola juga. (Abidin)