
SIDOARJO- Langkah pendekatan terhadap elemen pendukung terus dilakukan calon Bupati Sidoarjo dari poros tengah Bambang Prasetyo Widodo (Wiwid Soewandi).
Setelah melakukan pertemuan dengan Pengurus Kecamatan Partai Golkar Minggu (14/2) kemarin, Selasa (16/2) Wiwid Soewandi giliran melakukan komunikasi dengan para pengurus DPC Partai Gerindra.
Pertemuan yang digelar di ruang Jupiter Sun Hotel ini berjalan cukup khidmat. Hampir sama dengan pertemuan dengan fungsionaris Partai Golkar, Wiwid Soewandi juga memberikan paparan seputar Sidoarjo masa lalu dan Sidoarjo masa depan.
“Saya ingin kembali meneruskan cita cita bapak saya (Bupati Soewandi) untuk menjadikan Sidoarjo semakin baik,” tuturnya Wiwid.
Wiwid Soewandi juga mengungkapkan, jika dirinya mendapatkan mandat dan rekomendasi untuk maju sebagai calon Bupati Sidoarjo, maka komitmennya untuk menuntaskan persoalan lumpur akan dilakukannya.
“Saya selalu memiliki komitmen untuk menyelesaikan persoalan warga Porong,” terangnya.
Sementara itu setelah melakukan komunikasi dengan partai Gerindra, Wiwid Soewandi berkesempatan memberikan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 300 juta kepada Deltras Sidoarjo.
Pemberian bantuan ini menurut Wiwid, adalah wujud ikut memiliki klub sepakbola warga Sidoarjo ini.
“Kita ingin Deltras bisa menjadi klub yang besar,” tutupnya. (Abidin)














