SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Dianggap menggangu keindahan kota, puluhan anak jalanan (Anjal) yang biasa mangkal di kawasan alun-alun kabupaten, Selasa (13/7/2010), digaruk Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sidoarjo.
Dari identifikasi yang dilakukan Satpol PP, selain anjal dari Sidoarjo, ada beberapa anak jalanan yang berasal dari luar Sidoarjo bahkan dari luar Propinsi Jawa Timur.

Seperti Anjal bernama Anton dari Banten Jawa barat,. Yang mengaku sudah 2 minggu berada di Sidoarjo.
”Sudah dua minggu di Sidoarjo mas, saya tidak punya keluarga,” aku bocah berusia 13 tahun ini.
Selain Anton, ada juga Joko yang mengaku asal Bangkalan Madura. Penampilan anjal satu ini sedikit lebih kotor dibanding anjal yang lain.
Menggenakan anting anting dengan kondisi celana yang sobek sana-sini, membuat orang yang melihatnya sedikit geram.
Setelah diamankan, puluhan anjal ini kemudian di kumpulkan di depan koperasi delta Sidoarjo.
Mereka diberikan makanan nasi bungkus oleh anggota Satpol PP, kemudian dibawa ke mako satpol PP untuk membuat surat pernyataan.
Kepala bagian Operasional dan Penertiban Satpol PP Sidoarjo, Widiyantoro SH menegaskan, operasi penertiban ini dilakukan secara rutin, untuk menjaga keindahan alun alun sebagai pusat kabupaten.
”Kita akan terus lekukan penertiban anjal dan gepeng di alun-alun,” tegasnya. (Abidin)













