SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Puluhan wartawan baik dari media cetak, elektronik maupun online dari Kabupaten Sidoarjo yang turut dalam rombongan program studi banding bagian humas Pemkab Sidoarjo, tiba di bandara internasional Soekarno-Hatta Jakarta., Selasa (26/3/2013) pukul 08.00 pagi.
Setibanya di bandara Soekarno-Hatta, rombongan yang berangkat dari bandara Internasional Juanda Sidoarjo pada selasa pukul 05.30 pagi, melanjutkan perjalanan menuju beberapa lokasi yang sudah ditentukan Bagian humas sebagai rangkaian studi banding.
Salah satu lokasi studi banding adalah melakukan audensi dengan dewan pers yang ada di kawasan kebon sirih Jakarta, Rabu (27/3/2013).
Di gedung dewan pers Jakarta, rombongan dari Sidoarjo melakukan audensi dengan pengurus dewan pers Jakarta, seputar tugas ke jurnalistikan.
Menurut Siswojo Kepala Bagian Humas Pemkab Sidoarjo, tujuan utama dari studi banding ini adalah untuk meningkatkan professionalism kerja komunitas wartawan yang ada di Sidoarjo.
Selain itu, juga sebagai media pembelajaran seputar hak jawab dari pemerintah Kabupaten Sidoarjo sebagai mitra media.
“Kegiatan ini merupakan wujud kemitraan antara Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dengan wartawan yang biasa melakukan tugas liputan di Sidoarjo. Dengan studi banding atau audensi dengan dewan pers ini, kita berharap ada penyegaran terhadap kinerja wartawan,” jelas Siswojo.
Masih menurut Siswojo, peserta audensi yang berangkat ke Jakarta ini, merupakan wartawan yang memenuhi criteria penugasan di Sidoarjo yang sudah disepakati antara bagian humas dengan PWI dan Forwas.
“Syarat peserta sudah kita tentukan, sehingga peserta audensi benar benar wartawan yang melakukan tugas peliputan di Sidoarjo selama tiga bulan terakhir,” jelas Siswojo.
Sementara itu menurut Hadi Suyitno ketua PWI Sidoarjo yang turut dalam rombongan, pelaksanaan studi banding ke Dewan Pers ini merupakan langkah positif yang perlu diapresiasi.
Dengan mendapatkan pembekalan dari dewan pers, setidaknya ilmu jurnalistik yang mungkin agak lama lupa, bisa kembali diingat dan segar kembali.
“Setidaknya kita mendapat ilmu baru dari dewan pers tentang tugas jurnalistik,” tegas Hadi yang merupakan wartawan harian Bhirawa.
Pada audensi ini, rombongan diterima Bekti Nugraha salah satu anggota dewan pers 2010-2013. (Abidin)
Audensi Berjalan Ganyeng
Pelaksanaan audensi yang digelar di ruang pertemuan gedung dewan pers di lantai 7 berjalan cukup ganyeng.
Bekti Nugraha, mengawali komunikasi dengan rombongan dengan pengenalan satu persatu peserta rombongan berikut dari media mana.
Selanjutnya, “Kalau tidak kenal maka tidak sayang. Dengan mengenal saudara setidaknya komunikasi (Abidin)














