SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Peringatan Harlah ke 63 tahun Fatayat di Kabupaten Sidoarjo, diperingati cukup meriah dengan pelaksanaan jalan sehat di parkir timur Gelora Delta, Minggu (12/5/2013).
Ratusan kader Fatayat dari seluruh ranting di Kabupaten Sidoarjo, tumplek blek mengikuti jalan sehat dengan berbagai kreasinya.

Subkiyah Adimara ketua PC Fatayat Sidoarjo menegaskan, peringatan jalan sehat dalam rangkah Harlah Fatayat ini, mengambil moto ‘Fatayat Peduli Lingkungan’ dengan semangat turut menghijaukan Kabupaten Sidoarjo.
“Dengan moto ‘Fatayat Peduli Lingkungan’ itu, seluruh kader Fatayat Sidoarjo siap menjaga kebersihan dan lingkungan,” terang Subkiyah.
Pada pelaksanaan jalan sehat ini, hadir ketua PP Muslimat yang juga calon Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa, Bupati Sidoarjo H.Saiful Ilah SH.MHum, artsi ibu kota Arzety Bilbina, serta ketua PPKB Sidoarjo Hj.Anik Maslacha.
Selain pelaksanaan jalan sehat, dalam kegiatan ini Fatayat Kabupaten Sidoarjo juga membagikan santunan kepada anak yatim. (Abidin).












