TAMAN (kabarsidoarjo.com)– Adin balita umur 3 tahun menjadi korban pembunuhan yang dilakukan oleh pamannya sendiri bernama Ainur Rofiq (25th).
Peristiwa pembunuhan tersebut terjadi di Rumahnya Desa Beringin bendo RT 02 RW 03 kecamtan Taman Sidoarjo Kamis (16/05/2013) malam.
Dari informasi yang berhasil didapat, sekitar pukul 19.00 WiB Adin digendong oleh pamannya, namun entah setan apa yang merasuki tiba-tiba pamannya tersebut memukuli Korban.
Dari keterangan sumber, Adin sempat dipukul 3 kali hingga akhirnya korban tak bernyawa.
Diduga pelaku pembunuhan ini memiliki gangguan jiwa.
Saat ini pelaku pembunuhan telah diamankn oleh Polisi dan kasus ini masih dalam penanganan dan penyelidikan Polsek Taman. (Bagus)














