SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)-Tim Penggerak PKK Kecamatan Waru, dijadwalkan mewakili TP-PKK Kabupaten Sidoarjo dalam Lomba Beberan Simulasi 10 Program Pokok PKK tingkat Propinsi Jawa Timur mendatang.

Hal tersebut setelah seluruh anggota TP- PKK Kecamatan Waru menjadi nominasi pertama dalam penilaian Lomba Beberan Simulasi 10 Program Pokok PKK tahap kedua yang digelar TP-PKK Kabupaten Sidoarjo.
Menurut Ny. Hj Anik Saiful Ilah, lomba tbeberan simulasi 10 program PKK tersebut, adalah cara yang baik dan efektif sebagai media pembelajaran bagi para kader PKK.
Sekaligus, sebagai wadah sosialisasi untuk lebih memahami mengenai 10 Program Pokok PKK untuk dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari dimasyarakat.
“Saya harap TP-PKK kecamatan untuk dapat meneruskannya ditingkat paling bawah. Yakni kepada TP-PKK desa dan kelurahan yang ada diwilayahnya masing-masing,” pintanya.
Selain Kecamatan waru, TP-PKK Kecamatan Krembung terpilih sebagai pemenang kedua dengan nilai 647 dan TP-PKK Kecamatan Tanggulangin sebagai pemenang ketiga dengan nilai 592.
Dari hasil evaluasi yang disampaikan oleh salah satu dewan juri yakni Soewignyo SH mengatakan bahwa pada dasarnya apa yang telah dimainkan dan diperankan oleh masing-masing peserta lomba sangatlah baik.
Bahkan dalam penilaiannya, dewan juri hampir tidak menemukan celah untuk menentukan siapa pemenangnya.
Soewignyo mengatakan bahwa ada tiga kreteria penilaian dalam lomba tersebut. Pertama teknik bermain dan peran dari masing-masing anggota PKK.
Seperti bagaimana berperan sebagai fasilitator, narasumber, pemain satu sampai empat maupun penontonnya, apakah hanya diam saja atau ikut aktif bermain.
Dan disitulah ujar Suwignyo letak penilainnya.
Kedua perlengkapan yang dibutuhkan dalam simulasi tersebut. Dan yang ketiga adalah tata urutan permainan yang akan diperagakan.
“Ketiga itulah yang akan kami lihat, setelah itu kami ambil satu besar yang akan mewakili TP-PKK Kabupaten Sidoarjo maju ke tingkat Jawa Timur,” sampainya.
Dalam kesempatan tersebut Soewignyo berharap TP-PKK Kabupaten Sidoarjo akan meraih juara pada Lomba Beberan Simulasi 10 Program Pokok PKK tingkat Propinsi Jawa Timur yang rencananya akan digelar pada tanggal 19 Juni mendatang. (Abidin)