SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Dua pasangan calon yakni BHS-Taufiq (nomor 1) dan Muhdlor – Subandi (paslon 2), sama-sama mengklaim menjadi pemenang dalam Pilkada Sidoarjo 2020.
Versi perhitungan DPC PKB, Paslon 02 mengklaim memperoleh 41 persen suara dengan selisih 4 persen suara dari Paslon nomor 1.
“Dari perhitungan yang kita lakukan dengan metode quick Count, Paslon nomor 2 mendapatkan 41 persen suara unggul 4 persen dari Paslon 1 dan 3,” ujar Anik Maslachah, Rabu (9/12/2020) malam.
Hitungan berdasar klaim formulir C1 ini menurut Anik Maslachah, merupakan hitungan yang sudah masuk sekitar 93 persen suara sah.
“Sehingga Paslon yang kita usung, menjadi pemenang,” ujar Anik.
Klaim yang disebut PKB ini, ternyata mendapat tandingan dari Paslon BHS-Taufiq yang juga menggelar jumpa pers kemenangan di Posko Diponegoro di waktu yang hampir bersamaan.
Pada Jumpa Pers yang dihadiri langsung BHS-Taufiq dan ketua Partai pengusung ini, Cahyo ketua tim pemenangan menyebutkan suara sah yang diraih Paslon nomor 1 sebesar 41.09 persen.
“Data real count formulir C1 yang kita terima dan kita input, Paslon
Bambang Haryo Soekartono-Taufiqulbar mendapatkan 41.09 persen suara. Muhdlor Subandi sebesar 37.78 persen, dan Kelana Dwi Astutik 21.14 persen suara,” ujar Cahyo.
Klaim kemenangan dua pasangan calon kepala daerah ini, menjadikan suasana Pilkada Sidoarjo menghangat. (Abidin)














