SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Tanpa melewati proses yang berbelit dan dengan suara mufakat dari seluruh pengurus PAC PKB se Sidoarjo bersama Banom, DPP PKB memberikan persetujuan kepada H.Subandi sebagai ketua DPC PKB Sidoarjo 2021-2026, bersama dengan Sekretaris DPC PKB H.Abdillah Nasih serta H.Pujiono ditunjuk sebagai bendahara DPC PKB Sidoarjo.
Selain itu, juga ditunjuk Drs KH Ato’ilah sebagai dewan suro DPC PKB. dan H.Imam Rahmad sebagai sekretaris Dewan Syuro DPC PKB, dalam Muscab PKB yang digelar di Fave Hotel Sidoarjo, Minggu (7/3/2021).
H.Reza Ali Faizin sekretaris fraksi PKB DPRD Sidoarjo yang juga ketua GP Ansor Sidoarjo, menyambut baik terpilihnya ketua DPC PKB Sidoarjo yang baru ini sebagai proses yang cukup baik dan terbuka.
“Ini menandakan PKB sudah sangat matang dan cukup dewasa dalam berpolitik. Tidak ada lagi fiksi, yang ada adalah soliditas kader PKB,” jelasnya.
Sementara itu H.Usman ketua DPRD Sidoarjo yang juga kader PKB, berharap PKB dibawah kepemimpinan H.Subandi akan semakin besar dan kuat.
Target perolehan kursi diharapkan juga akan terpenuhi pada Pemilu 2024 mendatang.
“Kita akan dukung kepemimpinan H.Subandi untuk PKB yang kuat dan solid,” terang Usman.
Sebagai proses lanjutan, Subandi bersama tim formatur melakukan rapat tetutup untuk menentukan struktur pengurus DPC PKB Sidoarjo periode 2021-2026. (Abidin)