Sidoarjo (kabarsidoarjo.com) – Penampakan dua sosok pria terekam Closed Circuit Television (CCTV) di sebuah minimarket, yang berada di Desa Ketegan, Kecamatan Taman, Sidoarjo.
Kedua pria itu, nampak menaiki sebuah anak tangga lipat, di sebuah minimarket itu. Keduanya terlihat beraksi naik ke plafon minimarket secara bergantian.
Seorang pegawai minimarket tersebut, Dewi memaparkan, jika kejadian itu terjadi pada Minggu (24/4) dini hari. Diketahuinya, usai melihat kondisi plafon minimarket nampak jebol, pada keesokan hari terlihat mesin kasir rusak, termasuk uang yang ada didalam hilang.
“Karena melihat kondisi minimarket nampak begitu, plafon jebol, dan uang di kasir hilang, buru-buru saya kabari rekan toko untuk cek CCTV di sini,” katanya, Selasa (26/4/2022).
Menurut Dewi, dari rekaman CCTV terlihat dua pelaku pencurian memasuki minimarket pukul 02.00 WIB, pada Minggu (24/4/2022) dini hari. Ditemukan obeng yang diduga milik pelaku tertinggal di dalam minimarket. Ada pun, pisau pemotong ayam milik toko hilang.
“Karena peristiwa itu, uang senilai Rp 1,2 juta, 1 pack rokok, dan 2 pack coklat hilang,” ujarnya.
Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Taman, Iptu Aman Prasetyo membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya, sudah menerima laporan dari pihak minimarket. Dari hasil penyelidikan sementara, dan rekaman CCTV itu, pelaku masuk dengan cara membobol atap plafon.
“Di rekaman CCTV, kedua pelaku terlihat keluar masuk ya lewat situ, plafon minimarket. Tidak lewat pintu depan,” terangnya.
Ia melanjutkan, saat ini kasus tersebut sedang didalami oleh pihak Unit Reskrim Polsek Taman, Polresta Sidoarjo. Berdasarkan rekaman CCTV, kini pihaknya mengantongi ciri-ciri salah satu pelaku yang terlihat bertindik besar (parcing.red).
“Perisitiwa ini masih dalam penyelidikan petugas. Petugas kami sebar, guna memperoleh data valid. Semoga lekas mendapat titik terang,” pungkasnya. (Eko Setyawan)