SIDOARJO (kabarsidorjo.com)- Rasa syukur atas pelantikan Saiful Ilah dan Nur Ahmad Syaifuddin sebagai bupati dan wakil bipati Sidoarjo periode 2016 – 2021, diwujudkan dengan tasyakuran dan do’a bersama Ulama’ dan anak Yatim Piatu di pendopo kabupaten , Rabu ( 24/2/2016).
Acara tasyakuran selain dihadiri oleh para ulama’ baik dari NU , Muhamadiyah dan lainnya, juga dihadiri oleh Ketua DPW PKB Jawa Timur Halim Iskandar yang juga ketua DPRD Propinsi Ini.
”Alhamdulilah, kita bisa bersama sama melakukan yang terbaik untuk bisa membangun Kabupaten Sidoarjo yang kita cintai ini,” tutur Bupati Saiful Ilah dalam sambutannya.
Selain itu, bupati juga menegaskan, doa dari para ulama’ dan yatim piatu merupakan energi besar, untuk bisa melakulan kerja keras.
“Dukungan dari semua pihak, menjadi kunci kami untuk terus bekerja keras,” jelasnya.
Dirinya berharap, kedepan Sidoarjo semakin Bersinar dengan kebersamaan semua elemen masyarakat. (Abidin)















