CANDI (kabarsidoarjo.com)- Lantamal V terus mengoptimalkan serbuan Vaksinasi bagi masyarakat di beberapa kawasan, khususnya di wilayah kerja Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V.
Selain masyarakat maritim, Lantamal V mengerahkan prajurit serta tenaga kesehatan untuk serbuan Vaksinasi covid-19 bagi Keluarga Besar Prajurit, yang berada di komplek perumahan TNI AL di Desa Durung Beduk Kecamatan Candi, Kamis (15/7/2021).
Kegiatan vaksin massal dengan target 1000 orang ini, ditinjau oleh Komandan Lantamal V Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono Hadi didampingi Rahmat Muhajirin SH anggota komisi II DPR RI dari FGerindra.
“Kegiatan vaksin massal ini, merupakan upaya nyata TNI AL Lantamal V, dan merupakan instruksi KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, pada seluruh Satuan TNI AL, dalam menekan peningkatan penyebaran Covid-19, khususnya di Surabaya dan wilayah kota sekitarnya,” ungkap Komandan Lantamal V Laksma TNI Yoos Suryono.
Selain itu, serbuan vaksinasi juga merupakan bagian dari program percepatan penanganan Covid-19 dari Pemerintah dengan menargetkan 2 juta vaksinasi per hari bagi Masyarakat.
Lebih lanjut, Laksma TNI Yoos Suryono mengatakan tenaga kesehatan maupun prajurit dikerahkan untuk serbuan Vaksinasi ini.
“Di sisi lain disejumlah komplek TNI AL juga masih banyak para purnawirawan lanjut usia yang cukup kesulitan untuk hadir ke lokasi-lokasi penyelenggaraan vaksinasi. Diharapkan dengan serbuan ini dapat membentuk herd immunity terhadap Virus Covid-19, sehingga penyebarannya dapat ditekan” ungkap dia.
Sementara itu H.Rahmat Muhajirin anggota komisi II DPR RI yang turut meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal, memberikan apresiasi dan dukungannya atas pelaksanaan 1000 vaksin di kawasan Perum TNI AL Candi ini.
Dirinya juga mengaku terharu, dengan besarnya respon masyarakat yang datang di lokasi vaksin.
“Antusias ini membuktikan, bahwa masyarakat sudah semakin sadar, akan pentingnya vaksin dalam masa Pandemi saat ini,” ulasnya.
Pada kesempan ini, hadir menyusul dan menyaksikan jalannya vaksin Wabup H.Subandi an Kapolresta Sidoarjo.(Abidin)