SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)– Kantor Urusan Agama Kecamatan Tarik, mendapatkan penghargaan sebagai kantor wilayah kerja Bidang Urusan Agama terbaik satu se Jawa Timur, dari 661 Kantor Urusan Agama yang ada.
Ada tiga penilaian yang dijadikan dasar penetapan KUA teladan ini, diantaranya sistem kerja yang digunakan, sarana dan prasarana yang mewadai, Sumber Daya Manusia yang cakap.

“Dari ketiga item ini, KUA Tarik memperoleh nilai tertinggi, ujar H.Imam Haromain. A. Kepala Kantor Wilayah kementrian Agama Jawa Timur, saat menyerahkan piagam penghargaan di Pendopo Sidoarjo, Selasa (25/5/2010).
Sesuai surat Keputusan Kepala Kantor Wilayah kementrian Agama Jawa Timur, selain Kecamatan Tarik, ada beberapa KUA yang juga mendapatkan penghargaan serupa di Jawa Timur.
Yakni Madiun Kab. Pacitan, Bojonegoro Kab. Lamongan, Malang kab. Pasuruan, Kediri Kab. Tulungagung, Madura Kab. Pamekasan, dan Jember Kab. Situbondo.
Sementara itu bupati Sidoarjo menegaskan, dengan perolehan anugerah ini. diharapkan KUA Tarik bisa meningkatkan pelayanan ke masyarakat.
“KUA merupakan ujung tombak daripada tugas pelayanan kementrian agama, pelayanan yang baik itu diukur dari kacamata masyarakat, kalau muda mengapa harus dipersulit, “ ucap Win Hendarso Bupati Sidoarjo.
Pemenang terbaik satu Kepala KUA Tarik Ahmad Syirod Munir mengatakan, dirinya merasa bangga bisa memenangkan dan akan mewakili ditingkat Nasional, karena pelayanan terhadap masyarakat mendapatkan penghargaan.
“ Saya dan jajaran hanya ihklas dan mencintai pekerjaan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal, “ ujarnya. (Arip)