SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- perhitungan sementara hasil coblosan pemilukada Sidoarjo 2010 di beberapa TPS mulai menunjukkan hasil.
Meskipun belum menunjukkan hasil akhir, namun dari beberapa TPS, pasangan Saiful Ilah-Hadi Sutjipto mendominasi.
Seperti di TPS 01 dan TPS 02 Magersari dimana pasangan Saiful Ilah-Hadi Sutjipto (SUCI) memberikan hak suaranya, sudah bisa diketahui.

Untuk TPS 01-02, Pasangan SUCI memperoleh suara terbanyak dibanding empat pasangan yang lain.
di TPS 01, SUCI memperoleh suara 236 disusul pasangan Emy Susanti -Khulaim Junaedi (MIKUL) dengan suara 55. urutan ketiga di raih pasangan BPW-Huda dengan total 28 suara.
Untuk pasangan nomor 1 yakni Yuniswati-Sarto, menapatkan suara 19, dan paling akhir pasangan nomor 3 (Sahid) mendapatkan 14 suara dan suara tidak sah sektar 6.
Sementara itu, TPS 02 Magersari, pasangan SUCI juga unggul dengan 259 suara, disusul dengan pasangan BPW-Huda yang memeproleh 26 suara.
Sedangkan pasangan MIKUL mendapatkan 14 suara dan pasangan SAHID serta pasangan YS masing masing 7 suara, dan suara tidak sah sekitar 14 orang. (Abidin)













