SIDOARJO-Seperti tahun tahun sebelumnya,dalam rangka memperingati Dirgahayu RI ke 64 tahun, PNS Kabupaten Sidoarjo menggelar berbagai macam kegiatan lomba pada Jum’at [14/8] pagi. kegiatan lomba yang digelar di lapangan bulu tangkis komplek Pemkab ini,di ikuti seluruh staff Sekretariat baik dari Bagian Hukum,Bagian Humas,Bagian Organisasi dan Staff Sekretariat yang lain.“Kegiatan ini rutin kita gelar tiap tahun dalam rangka peringatan Dirgahayu Kemerdekaan RI,” terang Kabag Humas Pemkab Sidoarjo Drs. Sutjipto.ada beberapa lomba yang digelar di halaman bagian tengah komplek Pemkab ini.diantara lomba pasang bakiak berpasangan,lomba masukkan paku kedalam botol beregu,serta lomba makan kerupuk.Wempy salah satu staff Humas yang turut lomba menuturkan,dirnya cukup senang dengan kegiatan Agustusan di lingkungan Pemkab ini,”Dengan adanya lomba ini, setidaknya masih ada nuansa kemerdekaan yang saya rasakan meskipun tidak ikut lomba di kampung,” terang nya.
Sementara itu, sebelumnya panitia agustusan juga menggelar lomba senam aerobik untuk jajaran PNS di lingkungan Pemkab Sidoarjo dan TNI/Polri. Acara yang dilaksanakan di kawasan parkir timur GOR Sidoarjo itu diikuti 24 dinas/badan dan 8 instansi TNI/Polri. Untuk memberikan penilaian yang obyektif, dewan juri mewajibkan peserta untuk mengikuti setiap gerak yang ditampilkan oleh seorang instruktur senam. Dari penilaian itu, dewan juri mengambil beberapa kriteria penilaian diantaranya, masalah teknik, stamina, kekompakan, formasi hingga penampilan umum. Dewan juri memberikan batas waktu 15 hingga 20 menit. “Para peserta harus mampu mengikuti setiap gerak yang ditampilkan instruktur dengan tepat,” kata Nuraini, salah satu dewan juri.
Untuk itu, menurut Nuraini, kalau semua kriteria yang dinilai itu sangat berhubungan antara Kriteria yang satu dengan kriteria lainnya. “Namun dari semuanya itu berujung pada stamina,” terang anggota Asosiasi Pengajar dan Pelatih Senam Indonesia (APPSI) Surabaya itu.
Sebelum dimulai, lomba senam aerobik itu dibuka Wabup Sidoarjo Saiful Ilah. Dalam sambutannya, ia meminta agar ajang lomba tersebut bisa dijadikan sebagai ajang silaturahmi antar PNS. “Terpenting juga adalah agar kita bisa saling mengenal antara yang satu dengan yang lain dan berujung untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan,” jelasnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, ajang lomba tersebut juga diharapkan bisa mewujudkan sinergitas dalam menjalankan tugas. Sebab, dalam mewujudkan pembangunan tida bisa dikerjakan sendiri. Tapi memerlukan sebuah kebersamaan dan kekompakan.“Dan itu bisa diawali dengan cara ini,” terangnya[Abidin]